Abstract:
ABSTRAK
Naufal Fadhil Luthfi. 2023. “Analisis Lirik Lagu “Kalimantan VS Everybody”
Karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official di Kota Banjarmasin”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan, Jururan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Sumasno Hadi, S.Pd., M.Phil., Pembimbing (II) Sulisno, S.Sn., MA
Kata Kunci: Analisis, Lirik Lagu, Hip-Hop.
Hip Hop adalah suatu budaya sekaligus kesenian musik yang awal mulanya berkembang di Kota New York, Amerika Serikat. Ini adalah sebuah aliran musik modern yang tercipta mulai pada tahun 1970-an. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana makna lirik lagu “Kalimantan VS Everybody” karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official?, 2) Bagaimana unsur pembentuk dan struktur lagu “Kalimantan VS Everybody” karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official? Adapaun tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mendeskripsikan makna lirik lagu “Kalimantan VS Everybody” karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official, 2) Untuk mendeskripsikan unsur pembentuk dan struktur lagu “Kalimantan VS Everybody” karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official.
Penelitian ini menggunakan jenis metode penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitif deskriptif karena penelitian ini akan mencari data secara mendalam sehingga dapat menjelaskan tentang analisis Lirik Lagu “Kalimantan VS Everybody” Karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official di Kota Banjarmasin. Penelitian ini akan dilaksanakan di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan. Narasumbernya ialah perwakilan seniman dari Komunitas Musik Hip-Hop di Kota Banjarmasin yang bernama “Wasaka Official”. Yang akan menjadi objek adalah Musik Hip – Hop di Kota Banjarmasin, sedangkan yang akan dijadikan subjek dalam penelitian ini adalah Lirik Lagu “Kalimantan VS Everybody” Karya Grup Musik Hip Hop Wasaka Official di Kota Banjarmasin. Yang menjadi instrumen penelitiannya ialah penelitian itu sendiri. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan beberapa cara yaitu Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Pada penelitian ini teknik analisis yang digunakan yaitu analisis model interaktif,
Dari dua tema konsep Verstehen pada lagu "Kalimantan vs Everybody" adalah gambaran hubungan antara Kalimantan yang dialami oleh anggota Wasaka sebagai masyarakat Kalimantan dengan Everybody (orang-orang yang berpikiran dangkal bahwa Kalimantan adalah hanya Hutan belantara dan oknum-oknum nakal yang hanya memikirkan kepentingan dan keuntungan pribadi). Kesimpulan dari unsur musik dalam lagu “Kalimantan vs Everybody” terdapat dua elemen, yakni pertama ritme dalam lagu ini menggunakan genre boombap rap dengan ritme yang mirip dengan sajak puisi, hal ini ditunjukan untuk mempertajam flow.
Kata Kunci: "Kalimantan VS Everybody", lagu, Hip Hop, Wasaka Official