Abstract:
Ariesta Ayu Salsabila.2023.Eksistensi Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris
Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana.Skripsi Program Studi Pendidikan
IPS. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pembimbing I: Prof. Bambang
Subiyakto, M.Hum dan Pembimbing II: Muhammad Adhitya Hidayat Putra, M.Pd.
Saat ini pelajar masih memiliki kemampuan berbahasa inggris yang
tergolong rendah. Hal ini menyebabkan peningkatan keterampilan dalam berbahasa
inggris perlu dilakukan untuk menciptakan masyarakat yang berkualitas. Satu
diantaranya upaya untuk meningkatkan keterampilan berbahasa inggris yaitu
dengan adanya Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Desa Karang Indah
Kecamatan Mandastana. Desa Karang Indah sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan
Kampung Inggris menjadikannya spesifik dibandingkan desa lainnya di Kabupaten
Barito Kuala yang masih dilaksanakan hingga sekarang.
Tujuan Penelitian: 1) Mendeskripsikan Eksistensi Kursus Bahasa Inggris di
Kampung Inggris Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode sejarah. Teknik pengumpulan
data dengan Observasi, Wawancara. dan Dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah
Sekretaris Desa, Ketua Pengelola BUMDes, Ketua Kampung Inggris, tutor
Kampung Inggris dan Peserta Kampung Inggris. Instrumen penelitian ini adalah
pedoman wawancara, alat perekam, dan alat tulis. Teknik analisis data berupa
reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data yang
digunakan dengan uji kredibilitas, uji transferabilitas, dan uji dependabilitas.
Hasil penelitian: 1) Eksistensi Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris
Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana hingga saat ini masih dilaksanakan
yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui
keterampilan berbahasa inggris. Selain itu, Keberadaan Kampung Inggris
mendorong adanya peningkatan ekonomi masyarakat serta pengembangan wisata
edukasi bahasa inggris. Dalam melaksanakan kegiatan tersebut terdapat tahap
perencanaan yaitu pelatihan tutor/pengajar, pendaftaran peserta kursus, rancangan
biaya, lokasi pembelajaran, rancangan pembelajaran. Tahap pelaksanaan kegiatan
pembelajaran yaitu pembuatan RPP, materi pembelajaran, media pembelajaran,
metode pembelajaran, dan penilaian kegiatan pembelajaran.
Simpulan penelitian menjelaskan bahwa Kursus Bahasa Inggris di
Kampung Inggrus Desa Karang Indah memberikan kontribusi bagi upaya
pengembangan kualitas sumber daya manusia. Kampung Inggris di Desa Karang
Indah sangat berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan berbahasa inggris,
para peserta menyatakan bahwa keberadaan Kampung Inggris memberikan
peningkatan terhadap nilai pada mata pelajaran bahasa inggris yang lebih baik.
Selain itu, adanya Kampung Inggris di Desa Karang Indah memberikan pengaruh
terhadap peningkatan ekonomi masyarakat yaitu bisa membuka lapangan pekerjaan
baru. Oleh karena itu, manfaat dari adanya Kampung Inggris tersebut menyebabkan
kegiatan masih berjalan hingga sekarang.
Kata Kunci : Eksistensi, Program, Kursus Bahasa Inggris