Repo Mhs ULM

Pengembangan E-Handout tentang Lingkungan Lahan Basah Sekitar (LLBS) Bermuatan Keterampilan Berpikir Kritis Mahasiswa

Show simple item record

dc.contributor.author Wahyunah
dc.date.accessioned 2023-02-23T12:44:47Z
dc.date.available 2023-02-23T12:44:47Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/35601
dc.description.abstract Kepedulian terhadap lingkungan dinilai kurang. Kebiasaan alih fungsi lahan basah menjadi lahan perumahan dan lainnya sangat masiv. Ketidakpedulian sebagian dikarenakan tidak terbiasa bersikap kritis, dimana sikap kritis terlahir dari kebiasaan terampil dalam berpikir kritis. E-handout ini dikembangkan untuk melatihkan keterampilan berfikir kritis khususnya pada lingkungan sekitar. Penelitian ini merupakan penelitian R&D (reasearch dan development) dan menggunakan desain Tesmer yaitu self evaluation, expert review, one to one, small group dan field test. Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi Biologi FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Subjek penelitian ini yaitu3 validator ahli, 5 mahasiswa pada uji one to one maupun small group, dan 20 mahasiswa pada uji field test. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah angket validasi e-handout berserta lembar kegiatannya, angket uji keterbacaan, angket uji keterlaksanaan, angket respon mahasiswa dan lembar kegiatan pengukuran keterampilan berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan: (1) E-handout termasuk valid, dilihat dari aspek isi, penyajian, bahasa dan desain yang memenuhi kriteria sangat valid; (2) Ehandout termasuk praktis karena hasil uji one to one dalam kriteria sangat baik, keterlaksanaan pembelajaran pada uji small goup dan field test masing-masing sebesar keseluruhan 85,2 dan uji lapangan memperoleh 93 dengan kriteria sangat praktis; dan (3) E-handout termasuk efektif, karena nilai KBK pada small group dan field test masing-masing sebesar 81,25 meningkat pada nilai rata-rata keseluruhan pengukuran KBK pada uji lapangan yang bernilai 83,78 dengan kriteria sangat efektif.
dc.title Pengembangan E-Handout tentang Lingkungan Lahan Basah Sekitar (LLBS) Bermuatan Keterampilan Berpikir Kritis Mahasiswa


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account