Abstract:
Ulat tritip merupakan hama penting pada tanaman sayuran yang dapat mempengaruhi kuantitas dan kualitas tanaman. Pestisida nabati merupakan salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk mengendalikan hama ulat tritip. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh toksisitas ekstrak daun singkong terhadap mortalitas ulat tritip dan mengetahui nilai LC50 ekstrak daun singkong yang berpengaruh terhadap mortalitas hama ulat tritip. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun singkong berpengaruh terhadap kematian ulat tritip. Diketahui ekstrak daun singkong yang paling efektif terhadap kematian ulat tritip adalah konsentrasi 5% sebesar 35?n nilai LC50 sebesar 4625,90 ppm.