Abstract:
ABSTRAK
Muhammad Arief Billah Ilija 181041161003 : “Partisipasi Masyarakat Dalam
Membuang Sampah Pada Kelurahan Kota Pagatan Kecamatan Kusan Hilir
Kabupaten Tanah Bumbu”. Dibawah bimbingan bapak Muhammad Nur Iman
Ridwan
Kelurahan Kota Pagatan merupakan kelurahan satu-satu nya yang ada di
Kecamatan Kusan Hilir dengan luas 57,61 km² serta jumlah penduduk 3.290 jiwa. Di
salah satu jalan yang ada di keluarahan kota pagatan saat ini sangat memprihatinkan
karena adanya penumpukan sampah yang disebabkan kurangnya prasarana TPS yang
memadai serta juga hal utamanya yang disebabkan oleh masyarakat sekitar dalam hal
membuang sampah yang hanya dilingkungan TPS nya saja. Peneliti ini bertujuan untuk
mengetahui partisipasi masyarakat dalam membuang sampah di kelurahan kota pagatan.
Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian
deskriptif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder berupa
wawancara dengan informan dan dokumen yang terkait. Teknik pengumpulan data
dengan wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini bahwa partisipasi masyarakat dalam hal membuang sampah
masih kurang baik yang dikarenakan kurangnya sosialisasi dari Dinas Lingkungan
Hidup, serta juga banyaknya masyarakat yang membuang sampah hanya
dilingkungannya saja dan masih banyak masyarakat yang tidak taat pada jam
pembuangan sampah yang telah ditetapkan. Kegiatan gotong royong yang disampaikan
melalui speker masjid membuat masyarakat tidak banyak ikut dalam berpartisipasi
gotong royong. Penyampaian sebuah informasi dari pihak penyelenggara dengan
masyarakat perlu diperbaiki lagi untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam
kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan
Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada Dinas Lingkungan Hidup
agar memperbanyak sosialisasi lagi kepada masyarakat tentang hal kebersihan, serta
juga kepada pihak Lurah Kelurahan Kota Pagatan terkait penyampaian informasi
kegiatan agar lebih efektif dalam memberitahukannya kepada masyarakat agar lebih
banyak masyarakat yang ikut dalam berpartisipasi
Kata Kunci: Partisipasi Masyarakat, Sampah