Abstract:
ABSTRAK
Nur Asyifa Salsabila 1910411220051 “Implementasi Keterbukaan Informasi Pada Unit Layanan Terpadu Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Di bawah bimbingan M. Nur Iman Ridwan.
Keterbukaan informasi menurut pasal 1 ayat 2 UU nomor 14 tahun 2008 Keterbukaan informasi publik wajib dilaksanakan oleh seluruh badan publik baik itu Lembaga Eksekutif, Legislatif, Yudikatif, atau Lembaga lain yang berhubungan dengan penyelenggaraan negara termasuk di dalamnya adalah Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Penanganan informasi publik sendiri di lingkungan Universitas Lambung Mangkurat ditangani oleh perangkat organisasi khusus, yaitu Unit Layanan Terpadu (ULT) Universitas Lambung Mangkurat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah implementasi dalam keterbukaan informasi publik di Unit Layanan Terpadu (ULT) sudah berjalan dengan baik.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dimana tujuan penelitian ini adalah menganalisis implementasi keterbukaan informasi di ULT Universitas Lambung Mangkurat serta mengetahui dan mengidentifikasi faktor pendukung maupun faktor penghambat dalam keterbukaan informasi pada Unit Layanan Terpadu. Hasil penelitian ini telah memenuhi semua teori implementasi yang dikemukakan Edward C. Edward III yakni faktor komunikasi, faktor sumber daya, dipsosisi, dan struktur birokrasi.
Faktor yang menjadi pendukung dalam keterbukaan informasi publik pada Unit Layanan Terpadu Universitas Lambung Mangkurat antara lain inovasi, akuntabilitas, transparansi. Diharapkan ke depannya petugas pelaksana Sub Hubungan Masyarakat yang menaungi Unit Layanan Terpadu dapat melakukan sosialisasi kepada mahasiswa untuk pengetahuan mengenai pentingnya keterbukaan informasi publik di lingkungan kampus.
Kata kunci : Implementasi, keterbukaan informasi, Unit Layanan Terpadu