Repo Mhs ULM

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA INTERAKTIF BERBASIS SWAY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENGETAHUAN DAN SELF-EFFICACY PESERTA DIDIK PADA MATERI STOIKIOMETRI DI KELAS X MIPA SMA NEGERI 4 BANJARMASIN

Show simple item record

dc.contributor.author Siti Nor Laily Hikmah
dc.date.accessioned 2022-06-16T08:53:49Z
dc.date.available 2022-06-16T08:53:49Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/33303
dc.description.abstract Efikasi diri sangat menentukan keberhasilan peserta didik dalam belajar. Namun kebanyakan peserta didik memiliki self-efficacy yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kelayakan (validitas, kepraktisan dan keefektifan) media pembelajaran kimia interaktif berbasis sway. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan 4D yang terdiri atas tahap pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (development) dan penyebaran (disseminate). Tahap penyebaran dalam penelitian ini tidak dilakukan. Uji coba media sway meliputi uji coba perorangan yang melibatkan 3 orang peserta didik, uji coba kelompok kecil melibatkan 8 orang peserta didik, dan uji coba terbatas melibatkan 2 kelas yang terdiri dari 70 orang peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 4 Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sway yang dikembangkan memenuhi kriteria: (1) sangat valid dilihat dari aspek isi, penyajian, bahasa dan media; (2) praktis berdasarkan uji coba perorangan dan uji coba kelompok kecil, respon peserta didik dan data pengelolaan proses pembelajaran; (3) efektif berdasarkan nilai N-gain penguasaan konsep stoikiometri dan self-efficacy peserta didik masing-masing berkategori sedang dan tinggi. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran kimia interaktif berbasis sway layak digunakan dalam pembelajaran kimia khususnya materi stoikiometri untuk meningkatkan penguasaan konsep stoikiometri dan self-efficacy peserta didik.
dc.title PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA INTERAKTIF BERBASIS SWAY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENGETAHUAN DAN SELF-EFFICACY PESERTA DIDIK PADA MATERI STOIKIOMETRI DI KELAS X MIPA SMA NEGERI 4 BANJARMASIN


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account