Abstract:
Aulia, Syika. 2022. Mengembangkan Aspek Sosial-Emosional Anak Dalam Bekerjasama Menggunakan Kombinasi Model Jigsaw Dengan Number Head Together (NHT) dan Media Gambar di Kelompok A TK Hidayah Banjarmasin. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Mohammad Dani Wahyudi, S.Pd.I., M.Pd.
Kata Kunci : Kerjasama, Jigsaw, Number Head Together
Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan sosial-emosional anak dalam bekerjasama, hal ini disebabkan karena kurangnya interaksi antar sesama anak dan anak kurang mampu bersosialisasi dengan teman atau lingkungannya, kurangnya kreativitas dalam pembuatan media belajar sehingga kurang menarik perhatian anak, serta ada anak yang kurang aktif dalam segala hal dan selalu meminta bantuan guru untuk melakukannya. Upaya pemecahan masalah ini yaitu dengan menggunakan kombinasi model pembelajaran Jigsaw dengan Number Head Together (NHT) dan media gambar. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis aktivitas guru, aktivitas anak, dan menganalisis perkembangan sosial-emosional anak dalam bekerjasama.
Pendekatan yang digunakan adalah jenis pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilakukan sebanyak 6 kali pertemuan. Subjek penelitian adalah kelompok A TK Hidayah Banjarmasin sebanyak 10 orang anak. Instrumen yang digunakan yaitu lembar aktivitas guru, aktivitas anak, dan hasil perkembangan anak.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada siklus I memperoleh kategori “Baik”, siklus II memperoleh kategori “Sangat Baik”, dan siklus III memperoleh kategori “Sangat Baik”. Aktivitas anak pada siklus I memperoleh kategori “Kurang Aktif”, dan pada siklus II dan III meningkat dengan kategori “Sangat Aktif”. Untuk hasil perkembangan sosial-emosional anak pada siklus I memperoleh persentase 30%, pada siklus II meningkat dengan memperoleh persentase 80%, dan pada siklus III meningkat kembali mencapai persentase 100%.
Disimpulkan menggunakan kombinasi model Jigsaw dengan Number Head Together (NHT) dan media gambar dapat meningkatkan aktivitas anak dan mengembangkan kemampuan sosial-emosional anak dalam bekerjasama di kelompok A TK Hidayah Banjarmasin. Disarankan bagi guru penelitian ini dapat dijadikan sebagai salah satu bahan pertimbangan dalam memilih model-model pembelajaran untuk mengembangkan sosial-emosional anak dalam bekerjasama