Abstract:
Oktavia Setyana, 2022. “Mengembangkan Aspek Bahasa dalam Menyebutkan Lambang Huruf Menggunakan Kombinasi Model Direct Instruction, Metode Bercerita dan Talking Stick Berbantuan Media Susun Gambar Pada Kelompok B Tk Nuruttaqwa Banjarmasin” Skripsi, Program PG-PAUD FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin Pembimbing Akhmad Riandy Agusta, M.Pd.
Kata Kunci: Aspek Bahasa, Model Direct Instruction, Metode Bercerita, Talking Stick, Media Susun Gambar
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ), yang dilaksanakan dengan empat kali pertemuan. Subjek dari penelitian adalah anak Kelompok B TK Nuruttaqwa Banjarmasin, jumlah anak sebanyak 39 orang . Jenis data dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Data kualitatif diperoleh melalui observasi aktivitas guru , aktivitas siswa, dan hasil perkembangan bahasa anak. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik deskriptif analisis dan cross tabulasi dijabarkan dengan tabel , grafik dan interpretasi dengan persentase.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada pertemuan I mendapat skor 20 , pertemuan II mendapat skor 22 , pertemuan III mendapat skor 25 , dan pertemuan IV mendapat skor 29. Aktivitas anak pada pertemuan I memperoleh presentase 25,64 % , pertemuan II memperoleh presentase 33 ,33 % , pertemuan III memperoleh presentase 69 ,23 ?n IV memperoleh presentase 84,62 %. Perkembangan Berbahasa anak pertemuan I memperoleh presentase 15,38 % untuk pertemuan II memperoleh presentase 46,15 %pertemuan III memperoleh presentase 79 ,92 ?n IV memperoleh presentase 92,31 %.
Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa aktivitas guru, aktivitas anak, dan hasil perkembangan kemampuan berbahasa anak menggunakan Model Direct Instruction, Metode Bercerita dan Talking Stick dengan bantuan Media Susun berhasil meningkat dan berkembang. Disarankan kepada guru agar dapat dijadikan bahan masukan dalam memilih media, model dan metode pembelajaran yang tepat untuk dapat meningkatkan perkembangan kemampuan aspek bahasa anak dalam menyebutkan lambang huruf dan menjadikan kombinasi model Direct Instruction, Metode Bercerita dan Talking Stick dengan bantuan Media Susun sebagai salah satu metode pembelajaran alternatif.