Abstract:
Karimah,Saidatul 2022.Keterampila Mengembangkan Keterampilan Motorik kasar anak dalam Melempar dan menangkap bola secara tepat menggunakan kombinasi model Destubosa pada kelompok B4 TK Negeri Pembina Kuala kapuas. Skripsi. Program PG-PAUD FKIP ULM Banjarmasin. Pembimbing Dr.Hj.Asniwati,S.Pd.,M.Pd.
Kata Kunci:Motorik Kasar,Destubosa
Permasalahan yang di temukan adalah belum berkembangnya aspek motorik kasar dalam melempar dan menangkap bola secara tepat.Hal ini di sebabkan oleh anak tidak aktif dalam kegiatan dikarenakan guru tidak memberikan latihan kepada anak dalam melempar dan menangkap bola secara tepat.sehingga anak kurang fokus dalam melempar dan menangkap bola.Jika hal ini di biarkan maka akan menghambat perkembangan kinsetitiknya dalam aspek motorik kasar.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas guru,anak dan hasil perkembangn motorik kasar anak khusunya dalam melempar dan menangkap bola dengan tepat
Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan Kulitatif dengan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas yang di laksanakan dalam 3 kali pertemuan. Setting penelitian ini adalah anak kelompok B4 TK Negeri Pembina Kuala Kapuas dengan jumlah anak sebanyak 8 orang 6 orang anak laki laki dan 2 orang anak permpuan. Teknik dpengumpulan data yang dilakukan observasi dengan analisis kualitatif. Objek penelitiian ini mengembangkan keteramilan motorik kasar anak dalam melempar dan menangkap bola secara tepat.
Hasil penelitian aktivitas guru berada pada kriteria “Sangat Baik”. Aktivitas anak menunjukan Kriteria “Sangat Aktif”. Sedangkan hasil perkembangan motorik kasar mencapai kriteria “Berkembang sangat Baik” Analisis data dari aktivitas guru mencapai skor ?82 dengan kriteria “Sangat Baik” , Aktivitas anak secara rata rata kelas mencapai ? 82 dengan kriteria “Seluruh Anak aktif” dan hasil perkembangan keterampilan motorik kasar anak minimal mendapat bintang ???? deangan kriteria ”berkembang sangat baik (BSB) .
Berdasarkan hasil penelitian disimpilkan bahwa penggunaan kombinasi model destubosa (Demonstrasi,Pemberian tugas dengan menggunakan media bola besar) Pada anak kelompok B4 TK Negeri pembina kuala kapuas dalam melempar dan menangkap bola secara tepat mengalami perekmabangan yang optimal dalam hipotesis dapat di terima saran bagi guru dan kepala sekolah serta peneliti lain adalah sebagai alternatif masukan yang dapat mejadi bahan acuan dalam pegembangan pemebalajaran.