Abstract:
Telah dilakukan penelitian tentang pengembangan multimedia interaktif berbasis
website menggunakan articulate storyline untuk meningkatkan motivasi dan hasil
belajar pengetahuan peserta didik pada materi koloid di SMA Negeri 1 Sungai Tabuk.
Penelitian pengembangan ini bertujuan menghasilkan multimedia pembelajaran
interaktif berbasis website menggunakan Articulate Storyline yang valid, praktis dan
efektif untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar pengetahuan peserta didik.
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah reseach and development (R&D)
dengan model pengembangan yaitu four-D (4D): define, design, develop, dan
disseminate. Multimedia pembelajaran interaktif berbasis website menggunakan
Articulate Storyline yang dikembangkan diuji coba pada kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa multimedia pembelajaran interaktif berbasis
website menggunakan Articulate Storyline yang dikembangkan: (1)Valid dan layak
dilihat dari aspek konten dan aspek kontekstual; (2)Uji perorangan, uji kelompok kecil,
dan observasi terhadap penggunaan multimedia interaktif dinyatakan sangat praktis
digunakan: (3) Hasil n-gain motivasi belajar peserta didik termasuk kedalam kategori
sedang, serta n-gain hasil belajar pengetahuan peserta didik termasuk kedalam kategori
tinggi dan dinyatakan efektif dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar
pengetahuan peserta didik. Multimedia pembelajaran interaktif berbasis website
menggunakan Articulate Storyline pada materi koloid layak digunakan, praktis secara
pengoperasian, dan efektif dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar pegetahuan
peserta didik.
Kata kunci: Articulate Storyline, Hasil Belajar Pengetahuan, Motivasi Belajar,
Multimedia Interaktif