Abstract:
Menimbang pentingnya keterampilan metakognisi serta adanya perbedaan kepribadian peserta didik dalam menunjang keberhasilan belajar, namun masih sedikit data pustaka yang menunjukkan keterampilan metakognisi peserta didik berdasarkan tipe kepribadian, khususnya dalam pemecahan masalah di pembelajaran kimia, dalam hal ini adalah termokimia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan metakognisi peserta didik ditinjau dari tipe kepribadian ekstrovert dan introvert. Metode penelitian yaitu deskriptif kualitatif, dengan subjek penelitian sebanyak enam peserta didik kelas XI PMIA 1 tahun ajaran 2021/2022 di SMA Negeri 3 Banjarmasin. Instrumen yang digunakan yaitu tes keterampilan metakognisi, wawancara, dan kuisioner tipe kepribadian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (i) perkembangan metakognisi peserta didik kepribadian ekstrovert di kelompok atas berada pada kategori Sudah Berkembang Baik (SBB), serta melalui tahap perencanaan, monitoring dan evaluasi. Pada kelompok sedang juga berada di kategori Sudah Berkembang Baik (SBB), serta melalui tahap perencanaan, monitoring dan evaluasi. Untuk kelompok bawah berada di kategori Masih Sangat Beresiko (MSB), melalui tahap perencanaan dengan kurang baik, serta tidak melalui tahap monitoring dan evaluasi; (ii) perkembangan metakognisi peserta didik kepribadian introvert di kelompok atas pada kategori Sudah Berkembang Baik (SBB), serta melalui tahap perencanaan, monitoring dan evaluasi. Pada kelompok sedang berada di kategori Mulai Berkembang (MB), melalui tahap perencanaan, tahap monitoring dengan kurang baik, dan tidak melalui tahap evaluasi. Untuk kelompok bawah berada pada kategori Masih Sangat Beresiko (MSB), serta tidak melalui tahap perencanaan, monitoring dan evaluasi.
Kata kunci: Keterampilan Metakognisi, Tipe Kepribadian, Termokimia